Senin, 02 Maret 2015

Huang Di Neijing Part 44



Part 44  – Penjelasan 4 Laut –

Pada kali ini kami menjelaskan sedikit apa yang di maksudkan dengan 4 laut dengan sedikit rinci.  Pada tahapan awal perkembangan terbentuknya manusia, pada fasegumpalan darah kemudian janin  Energi prenatal ( Jing Qi + Yuan Qi), bekerja untuk menghasilkan  4 substansi dasar yaitu ( Qi, Xue, Sumsum , Ying ).

 Ke 4 bahan dasar inilah yg berperanan penting untuk perkembangan – pertumbuhan janin.

Dalam suatu percakapan antara Huang Di dan Qi Bo ( Ling Shu chp 33),

Qi bo menjelaskan bahwa ke 12 Meridian  mengalir melalui ke 4 lautan ini , dimana ke 4 lautan ini bisa di posisikan seperti arah 4 mata angin  Utara, Selatan, Timur dan Barat.

Jadi bisa dikatakan bahwa formasi nya seperti tanda + ( tanda tambah ).
 -Pada posis vertikal ( arah jarum jam 12) diposisikan “ Sea of Blood “ , dgn Jantung sebagai penguasa nya.
 -Pada posisi horizontal ( arah jarum jam 3 ) diposisikan  “Sea of Qi” , dgn Paru-paru sebagai penguasanya
 -Pada posisi vertikal ( arah jarum jam 6 ) diposisikan “ Sea of Sumsum “ , dgn Ginjal sebagai penguasanya.
 -Pada posisi horizontal ( arah jarum Jam 9 ) diposisikan “ Sea of Nourishment “ , dgn Liver sebagai penguasanya

Jadi kalau kita perhatikan, bahwa pada poros vertikal kita jumpai ada 
“ Sea of blood “ dan “Sea of Sumsum “ .
Poros vertikal ini disebut juga poros Langit ( Heaven Axis ) ,  selanjutnya
pada poros horizontal kita jumpai  ada “ Sea of Blood “ dan Sea of Nourishment “. Poros horizontal ini disebut juga poros BUMI ( Earth axis )
“ Sea of Blood “ dan 12 meridian adalah  Chong Mai
“ Sea Qi “ terletak di dada.
“Sea of Nourishment “ =  Sea of water and Grain , terletak di area Perut. Hal ini bukan hanya semata2 dikerjakan oleh Liver, namun juga mencakup seluruh sistem perncernaan.
“ Sea of Sumsum “ adalah Otak.

Lebih dalam lagi, mari kita perhatikan  Poros vertikal , dimana  Jantung dan Ginjal merepresentasikan suatu poros  penting yg meliputi kondisi SHEN ( spirit), Jiwa, Hasrat dan Consciousness  dan Genetik – reproduksi  seseorang.

Poros vertikal ini akan bekerja secara sinergi untuk membantu  SHEN, tonik utk Jantung dan sirkulasi Xue , membangun Sumsum dan suplay JING . Titik-titik yg digunakan utk mensupport JING akan membantu utk memperkaya kondisi Xue melalui Sumsum.
Sumsum adalah produk dari JING yg ada di Ginjal. Selanjutnya titik-titik yg mempengaruhi  body fluid  juga akan berdampak pada kualitas Xue ( bagian dari Jin- Ye di dalam Xue )

Pada poros Horisontal  ( Poros Bumi ), kita melihat ada nya hub yg kuat dari Zong Qi dan Ying Qi. Dimana dalam hal ini semua produk dari metabolisme makanan akan di sebarkan keseluruh meridian di tubuh yang akhirnya  menuju ke organ Zang Fu.

Ke 4 Lautan ini berhubungan dengan gangguan Energi yg terdalam dan kadang2 bisa di jumpai di klinik. Jika seorang pasien terlihat lambat response nya dgn therapy yg kita berikan ada baik nya kita mulai mengkonfirmasi kondisi ke 4 Lautan nya.

Menurut Ling Shu ( chpt 33 ) , Titik-titik yg bisa dipakai untuk mengaktivasi  ke 4 Lautan tsb , sbb:
-          Sea of Sumsum   :  Du 20 , Du 16
-          Sea of Qi  :  St9, Du 14, Du 15
-          Sea of Blood :  Bl 11, St 37, St39
-          Sea of Nourishment : St 30, St 36


Mengutip dari pelajaran Mr. Teddy Kusnadi dengan beberapa tambahan
AH2N

Tidak ada komentar: